Selasa, 15 Januari 2013

Usaha Digital Printing


Usaha digital printing ini bisa dikerjakan secara sambilan, dimulai dengan mencari orderan dulu dan bekerjasama dengan usaha digital printing yang sudah berjalan.
Komputer bukan lagi barang baru saat ini. Hampir semua orang di Indonesia ini mempunyai dan menggunakan komputer, baik itu PC, notebook atau tablet PC.
Tentunya ada banyak hal yang bisa kita lakukan di komputer yang bisa juga membantu pekerjaan kita.
Tips Menjalankan Bisnis Digital PrintingContohnya adalah mengedit gambar, desain, dan mengetik dokumen. Semua fungsi tersebut akan berakhir di satu proses, yaitu printing atau proses mencetak. Dan, tentunya bila anda ingin mempunyai bisnis yang sukses, anda bisa menggunakan hal ini sebagai dasar untuk memulai bisnis digital printing anda.
Ada banyak hal yang bisa anda tawarkan dengan bisnis digital printing anda, seperti printing untuk mug, kalender, ID card, brosur, poster dan banyak lagi.
Jadi, ada banyak peluang yang bisa anda dapatkan untuk mengeruk keuntungan di bisnis ini. Akan tetapi, karena usaha ini mementingkan kualitas dari hasil yang konsumen anda dapat, maka peralatan yang anda pakai juga harus peralatan yang terbaik. Akan tetapi, peralatan terbaik tidak cukup.
Anda dan karyawan anda juga harus mempunyai skill untuk mengoperasikan alat-alat tersebut dan memberikan hasil yang terbaik untuk konsumen anda.
Contohnya, saat ada konsumen yang ingin mencetak gambar, biasanya software yang digunakan untuk mengolah gambar tersebut menggunakan setting dengan gamma sebesar 1.0. Sedangkan monitor menggunakan gamma sebesar 2.2.
Oleh karena itu, anda perlu menentukan set software anda agar sesuai dengan setting monitor anda dan memberikan hasil yang sesuai dengan gambar yang diinginkan oleh konsumen anda.
Bisnis digital printing sangatlah dibutuhkan saat ini, karena semua perusahaan akan membutuhkan servis anda. Oleh karena itu, bisnis ini dapat dikatakan sebagai salah satu bisnis yang paling menguntungkan saat ini.
Tips Menentukan target konsumen digital printing

Dalam menjalankan usaha digital printing ini tentu saja sasaran market dari usaha ini adalah mereka yang membutuhkan jasa mencetak digital seperti misalnya kartu nama, undangan, brosur, dll.
Hal penting dalam cetakan digital ini adalah kualitas dan kecepatan selesainya,  jaman sekarang orang sudah malas menunggu terlalu lama untuk memesan produk-produk digital printing ini.
Harus diakui jika Anda mengupayakan modal sendiri, tentunya sangat besar seperti misalnya harus membeli mesin percetakan yang harganya sendiri satunya bisa mencapai ratusan juta rupiah. Belum lagi harus membeli yang namanya plotter indoor maupun plotter outdoor dan sarana prasarana lain seperti printer, komputer, dll
Anda bisa memulai usaha digital printing ini dengan bekerjasama dengan usaha digital printing yang sudah besar, misalnya dengan hanya menerima settingan dulu, dengan kata lain Anda tidak perlu langsung membuka usaha digital printing ini langsung besar.
Cara  mensiasatinya  dimulai dari menjalin networking terlebih dulu sambil mencari investor, pelanggan atau  partner, dan supplier yang menginginkan order cetakan digital.
Lalu bagaimana dengan mesin digitalnya yang mahal itu?
Ada solusi untuk itu. Dengan modal awal Rp. 10 juta rupiah untuk membuka usaha digital printing dengan penggunaan sebagai berikut :
1 komputerRp. 3-5 juta rupiah
1 printer laser untuk bikin film sablon Rp. 1  jutaan
1 scanner Rp. 500 ribu
1 printer inkjet sekitar Rp. 500rb
Sisanya untuk sewa lokasi usaha dan melakukan promosi untuk order percetakan digital printing ini.
Lalu Anda cari pemesannya dulu dan nanti bisa bisa bekerjasama dengan orang lain jika Anda merasa kewalahan dalam melayani pemesanan, tentunya Anda bisa cari ongkos selisihnya sehingga dengan demikian sekalipun yang mengerjakan orang lain, Anda masih tetap mendapatkan untung

No response to “Usaha Digital Printing”

Leave a Reply