Sabtu, 02 Februari 2013

Jualan mie ayam,menguntungkan


Permintaan pembaca karanganyar entrepreneur club agar mengulas tentang jualan mie ayam. salah satu caranya dengan memakai gerobak. Anda bisa merekrut pegawai untuk menjalankannya ,dan bisa membuat beberapa gerobak.
Ok, saya akan ambil contoh mas Andi. Penjual mie ayam keliling yang sudah 3 tahun berjualan di dekat rumah saya. Perlengkapan usaha mie ayam antara lain: gerobak, peralatan masak seperti kompor, tabung gas, panci, dan saringan mie, peralatan makan seperti mangkuk, sendok, garpu, dan gelas, serta tempat atau wadah untuk saos, kecap, sambal, dan tissue. Jangan lupa beberapa botol untuk bumbu cair dan air bawang.
Hal yang harus anda perhatikan perihal usaha ini adalah pertama, anda lebih baik membeli mie yang siap masak daripada membuat mie sendiri. Karena disamping lebih praktis, biaya membuatnya juga tidak jauh beda.
Kedua, perhatikan kebersihan gerobak dan peralatan anda. Perhatikan juga kenyamanan konsumen anda. usahakan mangkuk, baki, gelas hingga sumpit anda bersih. Dan ingat, jangan biarkan konsumen anda terlalu lama menunggu.
Nah sekarang sebagai gambaran, dalam sehari mas Andi bisa menjual antara 35 – 40 porsi, dengan beberapa tambahan lauk dan minumannya. Omset tiap harinya berkisar antara 130 ribu – 150 ribu rupiah. Keuntungan bersihnya kira-kira 50 ribu rupah per hari.
Ia menghabiskan dagangan mie ayamnya hanya selama 6 jam, mulai pukul 2 siang hingga pukul 8 malam maksimal. Lumayan kan? Itu baru 1 gerobak. Bagaimana kalau anda punya 3-5 gerobak. Tinggal kalikan saja. Mari kita lihat analisis atau simulasi usaha mie ayamnya untuk 1 bulan.
Perkiraan Masa Pakai
* Gerobak : 5 tahun
* Peralatan masak: 3 tahun
* Peralatan makan : 2 tahun
* Perlengkapan lain-lain : 1 tahun.
Biaya Investasi
Gerobak : Rp 3.000.000,00
Peralatan masak : Rp 1.500.000,00
Peralatan makan : Rp 1.000.000,00
Perlengkapan lain-lain : Rp 500.000,00
Total investasi : Rp 6.000.000,00
Pemasukan
Penjualan mie ayam : 30 porsi x Rp 5.000,00 x 30 hari = Rp 4.500.000,00
Penjualan minuman : 30 x Rp. 1.500,00 x 30 hari = Rp. 1.350.000,00
Total Pemasukan : Rp. 4.500.000,00 + Rp. 1.350.000,00 = 
Rp. 5.850.000,00
Pengeluaran
Biaya Tetap
Gaji penjual mie ayam : Rp. 1.000.000,00
Penyusutan gerobak : (1/60 x Rp 3.000.000,00) = Rp. 50.000,00
Penyusutan peralatan masak : (1/36 x Rp 1.500.000,00) = Rp. 42.000,00
Penyusutan peralatan makan : (1/24 x Rp 1.000.000,00) = Rp. 42.000,00
Penyusutan perlengkapan lain-lain : (1/12 x Rp 500.000,00) Rp. 42.000,00
Total biaya tetap :
 Rp 1.176.000,00
Biaya Variabel
Mie : 3 kg x Rp. 10.000,00 x 30 hari = Rp. 900.000,00
Ayam : 1 ekor x Rp. 25.000 x 30 hari = Rp. 750.000,00
Sawi dan bumbu : Rp. 10.000,00 x 30 hari = Rp. 300.000,00
Kecap : Rp. 8.000,00 x 10 kali = Rp. 80.000,00
Saos : Rp. 8.000,00 x 10 kali = Rp. 80.000,00
Gas : Rp 16.000,00 x 10 kali) = Rp. 160.000,00
Total biaya variabel : 
Rp. 2.270.000,00
Total biaya operasional : Rp. 1.176.000,00 + Rp. 2.270.000,00 = Rp. 3.446.000,00
Keuntungan
Rp. 5.850.000,00 – Rp. 3.446.000,00 = Rp. 2.404.000,00
Revenue Cost Ratio (R/C)
Total penerimaan : total biaya operasional
Rp. 5.850.000,00 : Rp. 3.446.000,00 = 1,70
Pay Back Period
(Total biaya investasi : keuntungan) x 1 bulan
(Rp. 6.000.000,00 : Rp. 2.404.000,00) x 1 bulan = 2,5 bulan
Siap jualan mie ayam dan membuat jualannya lebih banyak ??

One response to “Jualan mie ayam,menguntungkan”

Unknown mengatakan...

[JUST SHARE]
USAHA MIE AYAM TANPA MODAL DAN TANPA RUGI DIJAMIN 100% UNTUNG

SOLUSI USAHA MIE AYAM TANPA RESIKO
Bisnis kuliner memang sangat menguntungkan namun begitu banyak liku2 yang harus dihadapi. Semakin suatu usaha memiliki keuntungan besar maka resiko rugipun semakin besar.

Dalam memulai bisnis kuliner sudah dapat dipastikan pada awalnya resiko sangatlah besar karena masyarakat belum mengenal produk anda maka kemungkinan dagangan anda tersisa sangatlah besar dan sudah dapat dipastikan barang dagangan tersebut tidak dapat digunakan kembali.

Kami berikan solusi dengan dengan mengambil resiko tersebut sedangkan anda hanya menikmati keuntungannya saja.

MENGAPA BERMITRA DENGAN KAMI
Keuntungan anda jika bergabung dengan kami :

* Tanpa biaya Frenchise Fee maupun Royalti Fee, bahkan akan kami subsidi dalam
pembuatan Company Indentity

* Anda tidak perlu melakukan uji coba dalam meracik
makanan yang enak karena kami sudah
melakukannya untuk anda

* Kami membantu anda dalam melakukan penetrasi
pasar dengan melakukan promosi2 baik melalui
penyebaran flyer, voucher, spanduk, media cetak,
media elektronik serta media online

* Kami berikan pelatihan serta supporting selama anda
menjadi mitra kami

* Dengan tanpa modal berdagang maka invetasi anda
sangatlah kecil

* Tanpa resiko barang dagangan anda rusak/basi

* Langsung menjadi agen kami hingga jika ada
kenalan anda menjadi mitra maka anda akan
mendapat keuntungan langsung

USAHA MIE TANPA MODAL
Kami akan mensupplai semua kebutuhan anda berdagang mie ayam seperti

Bahan baku : Mie, ayam rebus, minyak ayam, msg, kecap asin dan kuah

Bahan pendukung : sambal, saos sambal, kecap manis kecuali sawi dan daun bawang

Dagangan tambahan seperti : Bakso, pasngsit dll.

Semua itu akan kami kirim tanpa anda membayarnya terlebih dahulu.
Bahkan anda akan memegang hasil penjualan tersebut hingga kami kirimkan tagihannya.

JAMINAN TANPA RUGI
Anda tidak akan pernah rugi karena anda hanya membayar dagangan anda yang laku saja sedangkan dagangan yang tidak laku dan rusak atau basi akan kami tarik kembali tanpa anda bayar sedikitpun.

Contoh :
Kami kirimkan bahan mie dan semua bahan pendukungnya sebanyak 100 porsi.
Setelah anda berdagang ternyata hanya laku 70 porsi dan sisa rusak karena tidak laku sebanyak 30 porsi maka tagihan yang akan kami kirim hanya sebanyak 70 porsi.

PRODUK KAMI DIJAMIN BERSIH, ALAMI, SEHAT DAN PASTINYA 100% HALAL

Sementara baru melayani Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bogor dan Depok

Office :
Jl. Nyiur Raya No.13
Kranggan permai Blok AS 15
Jatisampurna-Bekasi 17433

Factory :
Jl. Raya Hankam Pondok Gede No.1
Pondok Melati , Bekasi 17435

Phone : 021 – 7111 99 80
Mobile : 08155 99 99 45
Blog : www.bakmihoreee.blogspot.com
Email: bakmihoreee@gmail.com
Facebook : https://www.facebook.com/pages/BAKMI-Horeee/143364715834855?ref=hl

Leave a Reply